Cara Daftar Agen ID Express 2024 : Syarat & Biaya

Cara Daftar Agen ID Express – ID Express merupakan salah satu perusahaan jasa pengiriman barang yang berdiri pada tahun 2019, perusahaan ini mulai menjadi mitra marketplace pada pertengahan tahun 2020. Sehingga jasa pengiriman barang ini masih tergolong baru di Indonesia.

ID Express sendiri menjadi salah satu perusahaan jasa pengiriman yang cukup berkembang pesat, hal tersebut dikarenakan jangkauan pengiriman ID Express sudah tersebar hampir diseluruh pelosok Indonesia. Dengan jumlah tenaga pengiriman mencapai 20.000 pada akhir tahun 2020.

Ongkos kirim ID Express sendiri masih tergolong cukup terjangkau, apabila dibandingkan dengan beberapa perusahaan lainnya. Namun hal tersebut juga tergantung dari jenis layanan yang digunakan, dan jenis paket yang dikirimkan. Karena kedua hal tersebut sangat berpengaruh terhadap ongkir yang dikenakan.

Selain menyediakan jasa pengiriman barang, ID Express juga membuka peluang usaha bagi masyarakat Indonesia sebagai agen ID Express. Dimana agen ID Express merupakan tempat yang digunakan untuk mengirimkan paket, bagi setiap masyarakat Indonesia yang ingin menggunakan jasa ID Express.

Syarat Daftar Agen ID Express

Sebelum kami bahas lebih lanjut mengenai cara daftar menjadi agen ID Express, alangkah baiknya jika kalian ketahui juga beberapa syarat yang perlu dipersiapkan. Pada umumnya untuk menjadi agen ID Express perlu mempersiapkan tiga syarat, yaitu lokasi, perlengkapan dan dokumen.

Dengan detail syarat menjadi agen ID Express sendiri adalah sebagai berikut:

1. Lokasi

Untuk dapat menjadi agen ID Express, maka kalian perlu memiliki lokasi yang sesuai standar ID Express. Dimana lokasi tersebut harus memiliki akses jalan yang mudah, paling tidak berada di pinggir jalan raya. Selain itu, harus memiliki area loading yang cukup untuk mobil box.

Apabila kalian belum memiliki tempat yang sesuai, maka kalian bisa menyewa lokasi sesuai dengan syarat yang telah ditentukan. Namun biaya sewa tempat tersebut harus kalian keluarkan sendiri, sehingga kalian perlu menghitung pemasukan dari agen ID Express apakah sesuai dengan biaya tempat yang dikeluarkan.

2. Perlengkapan

Selain harus menyediakan tempat sesuai dengan lokasi yang telah ditentukan, calon agen ID Express juga perlu mempersiapkan beberapa perlengkapan. Dimana perlengkapan tersebut yang nantinya digunakan untuk operasional menjadi seorang agen ID Express.

Beberapa perlengkapan yang perlu dipersiapkan diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Meja Kursi
  • Komputer / Laptop
  • Printer
  • Timbangan 30 kg
  • Koneksi Internet

3. Dokumen

Setelah beberapa syarat yang kami sebutkan diatas dipersiapkan, maka syarat terakhir yang perlu dipersiapkan adalah syarat dokumen. Dimana beberapa dokumen yang perlu dipersiapkan untuk menjadi agen ID Express diantaranya adalah sebagai berikut.

  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi NPWP
  • Akta Pendirian Usaha
  • Surat Izin Usaha / SIUP
  • Foto berwarna 4×3 (3 lembar)

Selain mempersiapkan beberapa syarat yang telah kami sebutkan diatas, kalian juga perlu mempersiapkan SDM (tenaga kerja), apabila tempat tersebut nantinya tidak dikelola oleh sendiri. Atau kalian membutuhkan tenaga tambahan apabila kalian tidak dapat mengelolanya sendiri.

Biaya Menjadi Agen ID Express

Hal lainnya yang perlu dipersiapkan juga apabila ingin menjadi agen ID Express adalah biaya atau modal. Besarnya biaya yang perlu dipersiapkan terbagi menjadi dua pilihan, yaitu untuk biaya reguler dan komplit. Dengan besarnya dari kedua paket tersebut adalah sebagai berikut.

PaketBiaya
RegulerRp 10.000.000
KomplitRp 20.000.000

Biaya diatas sudah termasuk untuk biaya pendaftaran dan juga untuk beberapa item yang diantaranya adalah neon logo ID Express, box, seragam & topi, flayer dan beberapa item lain sesuai dengan paket yang dipilih. Namun item tersebut bukan termasuk item pada syarat perlengkapan yang kami jelaskan diatas.

Cara Daftar Agen ID Express

Apabila semua syarat yang telah kami sebutkan diatas sudah dipersiapkan beserta dengan biaya yang dibutuhkan, maka kalian bisa langsung melakukan pendaftaran pada kantor ID Express terdekat. Dengan cara mengisikan fomulir menjadi agen ID Express, kemudian menyertakan juga persyaratan dokumen.

Setelah itu, pihak ID Express akan melakukan survei, mulai dari lokasi yang nantinya akan digunakan untuk menjadi agen ID Express sampai dengan data yang kalian berikan. Setalah proses survei selesai dilakukan dan kalian dinyatakan lolos, maka kalian sudah berhasil menjadi agen ID Express.

Tugas Agen ID Express

Secara umum tugas agen ID Express adalah menerima paket, pendataan dan menyimpan paket sampai kurir mengambil paket tersebut. Namun agen ID Express tidak akan dijadikan sebagai tempat pengambilan barang pengiriman, karena tempat pengambilan barang biasanya berbeda.

Selain menerima paket dari pelanggan, agen ID Express juga menjadi salah satu CS (costumer sevice) secara langsung kepada pelanggan. Sehingga apabila ada permasalahan yang dihadapi pelanggan, agen ID Express paling tidak dapat menjelaskan permasalahan tersebut. Akan lebih baik jika dapat memberikan solusi dari permasalahan tersebut.

Akhir Kata

Demikian itu informasi mengenai cara daftar agen ID Express yang sekiranya dapat ojolakademi.com berikan pada kesempatan sekarang ini, kami harap informasi yang baru diberikan diatas tadi dapat memberikan banyak manfaat dan menambah pengetahuan kalian semua.