Tarif J&T Cargo : Cara Cek Ongkir & Call Center

Jasa pengiriman kargo memang masih diminati banyak orang karena memudahkan dalam pengiriman barang berat serta berukuran besar. J&T Cargo jadi pilihan utama karena memberikan fasilitas lengkap mulai dari gudang, distribusi, manajmen, pengiriman sampai dengan pelacakan online. Selain itu tarif J&T Cargo juga sangat bersaing dengan perusahaan logistik lainnya karena tidak kalah murah.

Apabila bicara soal tarif J&T Cargo memang tidak bisa lepas dari perhitungan berat volumetrik. Untuk mengetahui tarif J&T Cargo bisa dari mengukur panjang x lebar x tinggi paket x 1kg/5000 maka didapatkan ongkos kirimnya. Dibanding HARGA CARGO KAPAL LAUT PER KILO memang J&T Cargo sedikit lebih mahal.

J&T Cargo menawarkan beberapa layanan seperti H50 untuk berat barang kurang dari 50kg, H100 untuk bobot 50-100kg, H300 berat 100-300kg dan juga H500 dengan boibot diatas 300kg. Pada prinsipnya tarif J&T Cargo akan semakin murah apabila bobot barangnya semakin berat sehingga mampu menguntungkan pegadang, dropshipper, reseller ataupun pelaku bisnis.

Karena tarif J&T Cargo terjangkau untuk kiriman berukuran besar maka tak jarang banyak yang memanfaatkannya dalam aktivitas sehari hari. Terlebih kini pelanggan juga bisa cek tarif cargo secara online sehingga akan mendapat hasil akurat biaya dari kota asal ke tujuan. J&T Cargo menawarkan pengalaman logistik terbaik dengan untuk menekan pengeluaran konsumennya.

Apala ditilik kembali J&T Cargo sudah mempunyai lebih dari 23 ribu outlet diseluruh Indonesia sehingga proses pengiriman akan berjalan lebih mudah. Fasilitas lainnya seperti 240 lokasi gudang berskala besar, 8000 armada dan juga 600 alat sortir otomatis. Tentunya dengan semua fasilitasnya proses pengirimanya berjalan lebih cepat dan minim hambatan.

Tarif J&T Cargo

J&T Cargo juga sudah menggandeng berbagai marketplace online sehingga kalian akan jauh lebih mudah berbelanja barang ukuran besar. Pastinya pengirimannya akan ditangani secara profesional dan ada jaminan garansi. Jadi ketika barang sampai dalam kondisi rusak ataupun bahkan hilang maka kalian bisa mengajukan klaim.

Cara pemesanan J&T Cargo juga sudah dapat online melalui website ataupun aplikasi sehingga akan menghemat waktu. Namun kalian juga tetap bisa mengunjungi alamat J&T Cargo terdekat apabila ingin mendapat pelayanan langsung. Kemudian yang penasaran mengetahui tarif J&T Cargo simak rangkuman Ojolakademi.com berikut.

Wilayah TujuanTarif J&T Cargo/kg
SerangRp.56.000
KupangRp.112.000
TangerangRp.42.000
DenpasarRp.98.000
TabananRp.112.000
LombokRp.229.600
BimaRp.112.000
MataramRp.112.000
PalangkarayaRp.260.000
Kotawaringin TimurRp.260.000
PangkalanbunRp.280.000
Kuala kapuasRp.280.000
Bogor/BekasiRp.49.000
KuninganRp.56.000
YogyakartaRp.40.000
SamarindaRp.260.000
MalangRp.120.000
MadiunRp.120.000
LamonganRp.120.000
JombangRp.120.000
IndramayuRp.80.000
GresikRp.120.000
GarutRp.80.000
DumaiRp.140.000
DepokRp.70.000
CirebonRp.80.000
CilegonRp.40.000
CiamisRp.80.000
BlitarRp.70.000
BekasiRp.70.000
BanyumasRp.50.000
BantulRp.50.000
BangkaRp.130.000
Banda AcehRp.60.000
BalikpapanRp.40.000
AmbarawaRp.50.000
BandungRp.42.000
MakassarRp.220.000
SamarindaRp.260.000
TenggarongRp.260.000
Lubuk linggauRp.84.000
BengkuluRp.84.000
MedanRp.98.000
BinjaiRp.112.000
Bandar lampungRp.56.000
MetroRp.70.000
TarakanRp.360.000

Seluruh tarif J&T Cargo merupakan estimasi berdasarkan berat barang per 1kg sesuai ketentuan ketika mencapai berat minimal 10kg. Apabila kalian mengirimkan barang menggunakan layanan J&T Cargo maka diwajibkan mengirimkan minimal 10kg karena memang sudah menjadi aturan. Tentunya berbagai jenis paket dapat dikirim mulai alat elektronik, gadget, laptop, komputer dan lain sebagainya.

Tarif dapat mengalami perubahan apabila kalian menggunakan layanan tambahan seperti packing/pengemasan, perwakilan penerima paket, asuransi, pengembalian tanda terima dan menggunakan layanan gabungan. Jadi tarif J&T Cargo diatas hanya berdasarkan berat barangnya saja belum termasuk tambahannya.

Cara Cek Ongkir J&T Cargo

Kelebihan dari J&T Cargo adalah sudah memiliki fasilitas online meliputi cek resi, cek ongkir cargo, pemesanan bahkan sampai pelacakan lokasi outlet. Pastinya cek ongkir cargo dapat dilakukan secara mudah cukup dengan memasukan berat barang kemudian informasi lokasi pengirim dan penerimanya. Agar tidak bingung simak cara cek tarif J&T Cargo berikut.

1. Silahkan dari browser masuk ke jtcargo.id, selanjutnya silahkan klik Cek Ongkir

cek tarif cargo

2. Pertama pilih cara pembayaran apakah memakai Tunai atau DFOD, berikutnya masukkan berat barang dan jumlah potongannya.

ongkir JT Cargo

3. Dibagian bawahnya tekan kolom kota pengirim lalu pilih provinsi dan kotanya. Lanjutkan pada penerimanya memilih provinsi lalu kotanya. Berikutnya tekan Cek

cek ongkir JT Cargo

4. Verifikasi captcha dengan menggeser potongan gambar kelokasi yang tepat

cek ongkir cargo

5. Sesudah itu akan muncul jenis layanan, estimasi waktu pengiriman dan perkiraan tarif J&T Cargo.

biaya JT Cargo

Pada dasarnya cek tarif J&T Cargo bisa dijadikan acuan yang cukup akurat karena tidak akan memiliki perbedaan jauh dengan biaya aslinya. Jadi ketika sebelum datang ke outlet J&T Cargo lakukan pengecekan tarif dan persiapkan uang secukupnya.

Call Center J&T Cargo

Kelebihan lain dari J&T Cargo adalah layanan call center yang bisa diakses setiap hari selama 24 jam. CS akan secara proaktif memberikan pelayanan kemudian mencarikan pemecahan masalah pada pengiriman J&T Cargo. Selain itu kalian juga bisa mengirimkan email langsung apabila ada keluhan ataupun hal yang tidak sesuai.

  • Call Center : 021-80661666
  • Email : jntcare@jtcargo.id
  • Kantor Pusat : Landmark Pluit, Jl. Pluit Selatan Raya No.2, RT.4/RW.10, Pluit, KecamatanPenjaringan, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14450

Kesimpulan

Dengan mengetahui tarif pengiriman maka semakin memudahkan kalian dalam mengirimkan barang sampai ke lokasi tujuan. Memang perhitungan tarif cargo akan cukup berbeda dengan ekspedisi biasa karena menggunakan volumetrik. Kemudian ESTIMASI PENGIRIMAN KARGO juga akan lebih lama dibanding ekspedisi normalnya, meski begitu kalian dapat mengirimkan barang berukuran besar secara murah.