Cara Melihat History Gojek

Setiap pesanan yang dilakukan menggunakan aplikasi Gojek dan GoPartner akan tercatat dalam menu history. Cara melihat history Gojek sangat mudah dilakukan untuk mengetahui detail pesanan. Baik untuk pengguna maupun driver bisa mengakses history dari orderan yang sudah selesai.

Misalnya anda membeli PAKET INTERNET GOJEK lewat menu Swadaya maka transaksinya akan tercatat di history Gojek. Penumpang juga dapat melihat history pesanan untuk mengetahui nomor hp driver Gojek. Jadi ketika terjadi masalah orderan dapat langsung dilaporkan.

Sebagian orang menggunakan history Gojek untuk bukti bahwa sudah melakukan perjalanan dinas. Bukti transaksi ini dapat diklaim ke perusahan sebagai pengganti biaya perjalanan. Oleh karena itu fitur history Gojek sangat bermanfaat bagi banyak orang.

Ketika belum memberikan penilaian rating penumpang juga dapat mengakses menu history. Dengan melihat history Gojek anda juga dapat mengamati apabila terjadi kenaikan tarif. Anda bisa membandingkan biaya pemesanan dengan hari hari sebelumnya.

Cara Melihat History Gojek

Cara melihat history Gojek juga bisa dijadikan pengingat perjalanan dan biaya yang sudah dikeluarkan. Kemudian untuk driver history sangat pentiing karena bisa melihat pendapatan yang diperoleh dalam kurun waktu tertentu.

Selain itu jika ada komplain atau rating rendah dari pelanggan juga bisa dilihat dari history. History juga bisa jadi tolak ukur penyelesaian order yang dilakukan oleh mitra pengemudi. Supaya lebih jelas OjolAkademi.com sudah merangkum informasinya sebagai berikut.

Apa itu History Gojek?

History Gojek adalah fitur pada aplikasi Gojek dan GoPartner yang memungkinkan pengguna melihat riwayat transaksi. Anda dapat melihat pesanan yang diselesaikan, pembayaran, rute perjalanan, rating serta masih banyak informasi penting lainnya.

Apa itu History Gojek

Khusus penumpang bisa melihat transaksi GoPay secara terpisah dari menu orderan. Selain itu cara melihat profil mitra pengemudi Gojek juga bisa dilakukan di menu history. Sedangkan untuk driver riwayat transaksinya akan tergabung kedalam satu menu.

Cara Mengetahui History Penumpang Gojek

History dapat dilihat melalui aplikasi Gojek customer. Seluruh pesanan akan muncul mulai dari GoFood, GoCar, GoRide, GoSend dan lain sebagainya. Cara melihat historynya sangatlah mudah karena terdapat pada menu pesanan.

1. Jalankan Gojek kemudian masuk ke bagian Pesanan.

Cara Mengetahui History Penumpang Gojek

2. Tekan ikon riwayat disebelah kanan atas.

Melihat History Gojek

3. Muncul riwayat pemesanan dari semua layanan Gojek.

Melihat History

4. Pilih kemudian tap salah satu orderan yang ingin dilihat riwayatnya.

5. Akan tampil informasi meliputi tanggal, nomor order, rating, nama dan nomor driver, rute dan biaya perjalanan.

cara melihat orderan gojek

Cara Melihat History Gojek Driver

Anda bisa mengakses history menggunakan aplikasi GoPartner. Semua jenis perjalanan dan pembayaran dari orderan selesai akan muncul. Sangat berguna ketika mitra pengemudi ingin melakukan perhitungan penghasilan.

1. Jalankan GoPartner kemudian tekan foto profil.

Cara Melihat History Gojek Driver

2. Masuk ke menu Pendapatan.

cara melihat riwayat transaksi

3. Selanjutnya muncul pendapatan, silahkan tekan ikon kalender untuk menentukan waktu history.

melihat riwayat transaksi

4. Pilih tanggal yang diinginkan kemudian tekan LIHAT RIWAYAT TRANSAKSI.

riwayat transaksi

5. Akan muncul riwayat transaksi pada dompet dan GoPay. Informasi tanggal, biaya dan perjalan bisa diperoleh disini.

riwayat transaksi gojek

Cara Melihat Riwayat Transaksi GoPay

Untuk pengguna dapat melihat history penggunaan saldo GoPay dengan mudah. Bahkan anda bisa melihat semua riwayat dengan cara menggeser atau scroll kebawah. Setiap bulannya GoPay juga akan mengirimkan ringkasan total transaksi ke email terdaftar

1. Pergi ke GoPay pada aplikasi Gojek.

Cara Melihat Riwayat Transaksi GoPay

2. Lanjutkan dengan memilih Eksplor dan kemudian tekan Lainnya.

3. Masuk ke menu Riwayat maka semua transaksinya tampil di layar.

riwayat transaksi gopay


4. Informasi yang bisa diperoleh berupa jenis transaksi, nomor orderan, saldo masuk, tanggal transaksi dan saldo keluar.

transaksi gopay

FAQ

Bagaimana cara melihat history Gojek?

Untuk pengguna bisa mengaksesnya melalui aplikasi Gojek, sedangkan mitra pengemudi lewat GoPartner

Apakah akan ada perubahan history Gojek?

Bergantung kepada penyelesaian order

Bisakah saya mengetahui nomor hp driver gojek?

Melalui history anda bisa mengetahui informasi mitra pengemudi yang sudah menyelesaikan order

History Gojek memang membantu penumpang maupun mitra pengemudi mendapatkan informasi mengenai orderan. Histori akan secara otomatis tersimpan apabila terjadi transaksi pemesanan layanan Gojek. Anda bisa juga CEK TARIF GOJEK yang dibayarkan pada setiap transaksi.