Estimasi Pengiriman Kargo & Berapa Lama Sampai Tujuan

Mengirimkan barang berukuran besar tidak dapat dilakukan oleh semua jasa pengiriman. Hanya jasa pengiriman dengan layanan kargo yang bisa mengangkut paket berat. Konsumen memang bisa mempertimbangan estimasi pengiriman kargo karena sampainya lebih lama dibandingkan ekspedisi biasa.

Pengiriman kargo adalah layanan kirim barang dalam skala yang besar dihitung dari volume maupun beratnya. Meski estimasi pengiriman kargo lebih lama namun tidak ada pilihan lain karena jasa ekspedisi memberlakukan maksimal berat barang 10kg saja dalam sekali kirim.

Namun jangan kawatir karena HARGA CARGO KAPAL LAUT PER KILO sangatlah terjangkau sehingga mampu secara nyaman saat mengirimkan barang. Gampangnya pengiriman kargo memiliki kriteria berat mulai dari 10kg sampai dengan 0,72 ton sehingga batasannya sangatlah besar. Memilih pengiriman kargo memang banyak untungnya karena paling utama daya angkutnya besar serta dapat menampung lebih banyak barang.

Pastinya estimasi pengiriman kargo JNE akan berbeda dengan J&T ataupun perusahaan logistik lainnya. Seringkali pelanggan hanya tau mengirim paket saja tanpa memperhatikan jenis layanan dan estimasi pengiriman sampai ke lokasi tujuan. Padahal estimasi pengiriman memiliki peranan penting karena sebagai patokan kapan barang akan sampai ke alamat atau lokasi tujuan.

Berapa lama pengiriman kargo memang akan dipengaruhi oleh pelayanan yang dipilih entah itu lewat jalur laut, darat ataupun udara. Kemudian jarak antar kota ataupun pulau juga mempengaruhi estimasi lamanya perjalanan. Untuk mengetahui estimasi pengiriman kargo dari semua perusahaan logistik simak rangkuman Ojolakademi.com dibawah ini.

Pengiriman Kargo Apakah Aman?

Lantas pengiriman kargo apakah aman? Semuanya akan bergantung kepada proses perjalanan barang dan kondisi paketnya. Ketika barangnya sudah dikemas dengan baik maka secara otomatis akan terlindungi dalam perjalanan. Namun ada kalanya ada resiko menggunakan pengiriman kargo diantaranya guncangan dalam perjalanan, tertindih paket lain ataupun penanganan yang kurang maksimal.

Pada dasarnya pengiriman kargo memang memiliki resiko oleh karena itu tidak ada salahnya jika kalian menggunakan asuransi untuk menjaminnya. Apalagi jika layanan yang kalian ambil memiliki harga murah maka sebaiknya gunakan asuransi, saat paket rusak ataupun hilang kalian akan mendapatkan ganti rugi sesuai nominalnya.

Disamping itu ketika memakai kapal memang goncangan akan tidak bisa diprediksi sehingga berpotensi merusak paket kalian. Karena banyaknya barang dalam sekali angkut maka bisa saja ada kelalaian dari petugas dengan meletakkannya pada posisi yang tidak sesuai.

Pengiriman Cargo Apakah Diantar Sampai Rumah?

Kebanyakan pengiriman kargo memberikan layanan delivery atau pengantaran sampai kerumah pelanggan. Namun ada pula yang tidak misalnya KALOG, Lion Parcel ataupun jenis pengiriman lain yang ditujukan ke stasiun, bandara, pelabuhan ataupun terminal. Jadi sebelum menggunakan layanannya pastikan kamu memilih pengiriman kerumah untuk memudahkan dan menghemat waktu.

Namun beberapa pengiriman kargo menerapkan tarif tambahan untuk pengantarn sampai kealamat pelanggan sehingga wajib diperhatikan. Jadi pengguna memang dapat memilih mengambil paket digudang penyimpanan ataupun diantarkan oleh kurir.

Estimasi Pengiriman Kargo

Apabila bicara estimasi pengiriman kargo memang akan berbeda beda untuk tiap perusahaan sesuai penawaran layanannya. Ada yang memberikan penawarkan estimasi sampai 2 hari bahkan sampai maksimal 14 hari. Pada dasarnya pengiriman kargo memang kebanyakan belum ada yang ekspress karena memang harus menunggu sampai muatannya penuh.

Hal tersebut didorong karena masih banyak yang menggunakan sistem LTL atau Less than truckload dimana pengiriman dilakukan ketika kapasitas muatannya sudah penuh. Jadi meskipun paket kalian masuk terlebih dahulu namun harus menunggu sampai kendaraan memiliki bobot muatan sesuai standar perusahaan pengiriman.

Informasi mengenai estimasi pengiriman kargo memang wajib diketahui terutama untuk seller ketika akan mengirim barang ke konsumennya. Dengan adanya estimasi pengiriman kargo kalian akan lebih mudah memperkirakan kapan paket tiba. Sebagai gambaran berikut ini estimasi pengiriman kargo dari semua jasa logistik di Indonesia

Jasa KargoJenis Layanan KargoEstimasi Pengiriman Kargo
POSJumbo EkonomiH+14 
JNETrucking5-6hari
J&T CargoSLAPagi hari berikutnya/hari berikutnya/lusa
 Kargo Kecil1-3hari
 Kargo Standar3-5hari
Indah CargoDarat1-5hari
 Trucking3-5hari
 Laut3-6hari
 Udara1-3hari
Cargonesia 2-14hari
SicepatGokil (Cargo Kilat)1-3hari
KALOG 2-4hari
AnterajaKargo3-8hari
Rex Kiriman ExpressREX-10 (Kargo)3-8hari
Lion ParcelBIGPACK3-5hari
Klik Logistics Kapal Laut2-3hari
 Pesawat2hari
Prima International CargoTrucking3-5hari
 Air Freight1-3hari
 Sea Freight3-6hari

Perlu dipahami bahwa estimasi pengiriman kargo hanya bersifat perkiraan sehingga bisa sampai lebih cepat ataupun bahkan lambat. Tetap faktor yang mempengaruhi dalam pengiriman kargo adalah proses perjalanan barang, ketika ada kendala ataupun masalah maka dipastikan estimasinya akan molor ataupun bertambah lama.

Kesimpulan

Meski HARGA KARGO PESAWAT PER KILO sudah cukup terjangkau namun memang estimasinya sedikit lebih lama dibanding paketan ekspress. Dengan memahami estimasi pengiriman kargo dari tiap ekspedisi maka kalian dapat mengira ngira sendiri, namun jika melebihi batas yang ditentukan kalian wajib komplain dan mendapatkan kompensasi.

Bahkan sebagian besar pengiriman kargo memberikan jaminan tiba tepat waktu, jika tidak maka semua ongkir akan dikembalikan. Dengan adanya jaminan tersebut membuat semakin banyak orang menggunakan layanan kargo meskipun memang waktunya lebih lama dibanding layanan kiriman lainnya.